Perbedaan Peristiwa dan Kejadian dalam Teori Peluang

Apa sih bedanya peristiwa dengan kejadian?

Peristiwa = SETIAP titik sampel yang ada di ruang sampel

Kejadian = kumpulan / sekumpulan dari BEBERAPA peristiwa-peristiwa
Kesimpulan:
Kejadian merupakan himpunan bagian dari ruang sampel.

Contoh

Misalkan 1 koin ditoss sebanyak 3 kali berturut-turut. Maka ruang sampelnya ialah sebagai berikut:
S = {GGG, GGA, GAG, AGG, AAG, AGA, GAA, AAA}, dengan 
G: munculnya gambar pada koin
A: munculnya angka pada koin
GGA: munculnya gambar pada toss pertama, gambar pada toss kedua, dan angka pada toss ketiga
  • B = {GGA, AGG} → ini kejadian, BUKAN peristiwa
  • C = {AAA} → ini kejadian, DAN JUGA merupakan peristiwa


    catatan:
    Kenapa B bukan merupakan peristiwa, padahal B sendiri mengandung beberapa peristiwa? Karena B memiliki lebih dari 1 peristiwa, yaitu GGA dan AGG. Sedangkan B baru bisa dikatakan peristiwa ketika hanya mengandung 1 peristiwa saja, tidak lebih maupun kurang.
    Hal ini juga berlaku sebaliknya. C merupakan kejadian sekaligus peristiwa karena C hanya mengandung 1 peristiwa, yaitu AAA saja.

    Terima kasih sudah berkunjung 🙂

    Leave a comment